TPS Khusus Jadi Perhatian Utama Pilkades Desa Sokaraja Lor

 

Matamatanews.com, SOKARAJA  LORPilkades Desa Sokaraja Lor Kec. Sokaraja, Kab. Banyumas boleh dikatakan berhasil. Prosentase kehadiran warga yang mencapai 82 persen bisa dipakai sebagai acuan bahwa pelaksanaannya telah mendapat banyak dukungan dari masyarakat. Tak dipungkiri kinerja Panitia dan Panwas selama 3 bulan boleh diacungi jempol.

Kesigapan Panitia Pilkades dapat dilihat ketika mereka menurunkan tim yang khusus melayani warga yang tidak bisa ke lokasi coblosan. Satu armada dan dua tim petugas telah disiapkankan guna menyambangi warga yang rata rata telah lanjut usia dan sakit. Menurut data Panitia setidaknya ada 49 warga yang harus mendapat pelayanan khusus tersebut, tersebar di semua RT.

Panitia Pilkades Ida menuturkan, sebelumnya panitia telah menginformasikan ke semua RT, untuk mendata warga yang tidak bisa datang ke lokasi coblosan. Panitia telah mengeluarkan rekomendasi untuk segera mendatangi tempat tempat tersebut. " Kami sudah mendata ada 49 warga, tersebar di selurur RT di Desa Sokaraja Lor. Kami hanya melayani mereka telah mengajukan permohonan untuk didatangi TPS khusus, " katanya kepada Matamatanews.com.

Salah satu warga RT 2 RW 2 Budi menuturkan, di wilayahnya setidaknya ada 2 orang, dan kesemuanya telah lanjut usia. " Sangat baguslah kalau panitia menjemput bola mendatangi warga yang terkendala usia atau sakit. Setidaknya mereka terlayani sesuai hak pilihnya, " katanya. 

Seperti telah diberitakan bahwa warga desa Sokaraja Lor yang tercatat di DPT sebanyak 3069 orang, 2540 orang telah menyalurkan aspirasinya atau prosentase kedatangan 82 persen. Angka itu sudah termasuk warga yang tercatat dalam TPS khusus. Dengan angka tesebut pelaksanaan pilkades Desa Sokaraja Lor dengan pelaksanaan tanpa embel embel tertentu itu dianggap sukses.*(hen)

 

redaksi

No comment

Leave a Response